Minggu, 17 September 2017

17 AGUSTUS 2017 wonocolo Gg V sby

KARNAVAL  WUJUD CINTA TANAH AIR

(CINTA TANAH AIR MERUPAKAN SEBAGIAN DARI IMAN)
Arti dan Makna Logo HUT RI ke-72
Tema “72 Tahun Indonesia Kerja Sama” sebagai bentuk dan harapan bangsa terhadap perlunya meningkatkan semangat gotong-royong untuk membangun Indonesia menjadi lebih baik.
 Angka “7” dalam logo merupakan simbol anak panah yang dibuat menyerong ke kanan atas. Hal ini melambangkan harapan peningkatan pembangunan yang harus berorientasi ke masa depan positif.
 Lalu angka “2” yang bentuknya disesuaikan dengan bendera Indonesia yang terdiri dua bagian, merah dan putih. Sedangkan posisi angka “2” memperlihatkan merangkul angka “7” yang ada di depannya, hal ini melambangkan asas kebersamaan dalam bekerja untuk meningkatan pembangunan bangsa Indonesia dan diharapkan dapat mencapai target yang diharapkan.
 Terakhir, Slogan yang tertera di dalam Logo “Kerja Bersama, Bersama Kerja” yang memiliki makna tersendiri. “Kerja Sama” menunjukkan makna mengenai asas kebersamaan untuk membangun Indonesia menjadi lebih baik. Terdapat pula makna yang menjadi harapan Bangsa Indonesia yaitu meningkatkan gotong-royong yang disadari telah memudar di semua lapisan masyarakat. Untuk makna “Bersama Kerja” menunjukkan ajakan untuk bersama-sama bekerja dalam membangun bangsa Indonesia menjadi lebih maju. Dengan bersama-sama dan tidak memandang latar belakang masyarakat tentunya akan menjadikan bangsa Indonesia lebih harmonis dan dapat mencapai target yang telah direncanakan.

Dengan Logo dan slogan baru untuk peringatan hari ulang tahun bangsa Indonesia yang telah berusia 72 tahun, diharapkan perubahan positif bangsa indonesia lebih meningkat. Tidak hanya sekedar menjadi logo dan slogan yang dapat digencarkan pada bulan agustus  saja tetapi makna yang terdapat di dalam logo benar-benar dapat terealisasi dengan baik.



















Tidak ada komentar:

Posting Komentar